Kerja kerAS, kerja ikhlAS dan kerja tuntAS....3 KARTU AS dalam meraih kesuksesan.
Selasa, 18 Desember 2018
INDAHNYA SUMPAH PEMUDA, BUAT GENERASI KITA
SINGKAWANG, 18 Desember 2018
Merdeka! Kalimat itu begitu sakral di saat masa perjuangan Indonesia untuk melepaskan diri dari belenggu penjajahan. Kemerdekaan itu kemudian didapat pada 17 Agustus 1945, yang tentunya tak bisa lepas dari pengaruh dan kerja keras para pemuda. Pemuda memang memiliki peran penting dalam sejarah Republik Indonesia. Berkat desakan pemuda yang "menculik" Soekarno dan Mohammad Hatta ke Rengasdengklok, Jawa Barat, Indonesia kemudian memproklamasikan kemerdekaannya. Meski begitu, peran pemuda dalam mengupayakan kemerdekaan jauh telah dilakukan sebelum 1945. Tujuh tahun setelah berdirinya Budi Oetomo pada 1908 misalnya, para pemuda mulai bangkit meskipun masih dalam suasana kesukuan. Bangkitnya pemuda didasari seorang bernama Satiman yang memiliki semangat berkobar yang menjadi motor penggerak bagi pergerakan pemuda. Tri Koro Darmo menjadi wadah awal dari perhimpunan pemuda. Kelak, para pemuda menyatukan tekadnya demi Indonesia dalam sebuah momentum yang dikenal dengan sebutan Sumpah Pemuda pada 28 Oktober 1928. Baca juga: Sumpah Pemuda, Menjunjung Dharma dalam Kebinekaan Indonesia Tri Koro Dharmo Dilansir dari buku Indonesia dalam Arus Sejarah (2013), organisasi Tri Koro Dharmo merupakan perkumpulan pelajar yang berdiri pada 7 Maret 1915. Anggotanya didapat dengan menjaring pelajar bumiputra yang berasal dari perguruan dan sekolah-sekolah yang ada di Jawa. Pelajar dari Jawa dan Madura menjadi inti dari perkumpulan ini. Tri Koro Dharmo yang secara bahasa memiliki makna tiga tujuan mulia (sakti, bukti, bakti), menginginkan sebuah perubahan dari cara pandang pemuda akan kondisi yang terjadi di Indonesia. Karena terdapat sebuah desakan akan keanggotaan Tri Koro Dharmo lebih luas, maka nama dari perkumpulan ini diubah menjadi Jong Java. Seluruh pelajar dari Jawa, Madura, Bali dan Lombok bisa bergabung dalam wadah ini. Berbagai kongres akhirnya dilakukan untuk menyempurnakan dan menyebarkan ke banyak kalangan akan pentingnya peran dari pemuda. Pemberantasan buta huruf menjadi sasaran dari organisasi ini agar pemuda bisa melihat bebas dunia luar. Menginspirasi Sebenarnya, sudah ada perkumpulan pemuda sebelum Tri Koro Dhamo dengan nama Perhimpunan Indonesia. Namun, organisasi yang dibentuk pada 1908 itu hanya sebatas perkumpulan mahasiswa yang belajar di Belanda dan belum menunjukan peran aktifnya di Indonesia. Situasi kemudian berubah saat sejumlah tokoh masuk ke dalam Perhimpunan Indonesia, misalnya Tjipto Mangoenkoesoemo dan Soewardi Soerjaningrat (Ki Hajar Dewantara) pada 1913. Kelak, muncul nama tokoh lain yang dihasilkan Perhimpunan Indonesia dan tercatat berperan penting dalam kemerdekaan, misalnya Sutan Sjahrir dan Mohammad Hatta. Barulah setelah para mahasiswa Perhimpunan Indonesia itu kembali ke Tanah Air, mereka mulai berhimpun dan bergerak demi kemerdekaan Indonesia. Para pemuda ini mulai menyadari akan tujuan bersama dan mengurangi perpecahan yang diakibatkan perbedaan mereka yang berasal dari beraneka suku bangsa dan agama. Dalam buku 45 Tahun Sumpah Pemuda (1974) yang diterbitkan oleh Museum Sumpah Pemuda, disebutkan bahwa setelah Tri Koro Dharmo atau Jong Java mulai muncul perkumpulan pemuda kedaerahan lainnya. Selain Perhimpunan Indonesia, ada juga Jong Batak, Jong Minahasa, Jong Celebes, Jong Ambon, Sekar Rukun, Jong Islaminten Bon, Pemuda Kaum Betawi, Pemuda Pelajar-Pelajar Indonesia (PPPI) dan masih banyak lainnya. Mereka merasa membutuhkan dukungan untuk bisa bersatu demi kemerdekaan. Muncul inisiatif untuk bisa menggabungkan dari para perhimpunan pemuda ke dalam sebuah musyawarah besar. Kongres Pemuda I akhirnya dilakukan pada 30 April sampai 2 Mei 1926. Ceramah-ceramah yang diberikan dalam kongres itu belum bisa menyatukan persatuan Indonesia. Masih adanya ego kedaerahan yang kuat dari tiap kelompok. Kemudian, mereka sadar bahwa ego kedaerahan itu akan mempersulit Indonesia untuk bersatu dan berjuang melawan penjajahan. Pada 27 sampai 28 Oktober 1928, kebanggaan dan rasa senasib para pemuda sebagai anak bangsa menjadikan mereka berkumpul lagi. Kongres Pemuda II digelar, dengan kepanitiaan dari berbagai perkumpulan. Dari kiri : mr. Sujono Hadinoto, LN Palar, mr. M. Yamin dan mr. Joesoef Wibisono.(Dok. Kompas) Sugondo Djojopuspito dari PPPI sebagai ketua, Djoko Marsaid dari Jong Java sebagai wakil ketua, Mohammad Yamin dari Jong Sumatranen Bond sebagai sekretaris, dan Amir Sjarifuddin dari Jong Batak sebagai bendahara. Mereka berkumpul di Batavia (Jakarta) dan mulai menyatakan sebuah kesepakatan bersama akan pentingnya persatuan pemuda. Deklarasi pun dilakukan, dan dikenal dengan nama "Sumpah Pemuda". Istilah "Sumpah Pemuda" sendiri tidak muncul dalam putusan kongres tersebut, melainkan diberikan setelahnya. Adapun hasil dari Kongres Pemuda II pada 28 Oktober 1928 itu adalah: Pertama: Kami putra dan putri Indonesia, mengaku bertumpah darah yang satu, tanah Indonesia. Kedua: Kami putra dan putri Indonesia mengaku berbangsa satu, bangsa Indonesia Ketiga: Kami putra dan putri Indonesia menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia. Rumusan sumpah sudah tertulis dan dibacakan dalam acara itu. Pada masa pemerintahan Presiden Soekarno, yaitu pada 1959, tanggal 28 Oktober ditetapkan sebagai Hari Sumpah Pemuda melalui Keputusan Presiden Nomor 316 Tahun 1959 tanggal 16 Desember 1959. Sumpah Pemuda dimaknai sebagai momentum bersatunya para pemuda, yang kemudian bergerak bersama dan berjuang menuju Indonesia merdeka.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com
Jangan hanya bisa merayakan sumpah pemuda pada tanggal 28 Oktober, ketahui arti sumpah pemuda itu serta dalami teks sumpah pemuda, jangan lupakan pengorbanan mereka , para pemuda pendahulu kita.
Dalam artikel ini, dalam rangka memeringati hari Sumpah Pemuda 28 Oktober nanti, learniseasy.com, sejenak mengajak kalian para pembaca untuk mempelajari sejarah kita. Sejarah lahirnya Indonesia, salah satu fase penting adanya kita, Indonesia, ada pada momen ini. Sumpah Pemuda.
Disuarakan secara se Indonesia pertama kalinya di Gedung Indonesische Clubgebouw di Jalan Kramat Jaya 106 (secara perwakilan oleh para Jond Jond dan organisasi kedaerahan se-Indonesia), Sumpah Pemuda hingga sekarang akan tetap kita jaga.
Senin, 17 Desember 2018
GOW kota Singkawang Belajar BIkin Blogs Dan Email
Singkawang,18 Desember 2018 GOW Kota Singkawang bersyukur karena dapat belajar membuat Email dan Bloggs , Saat ini peranan Ilmu Teknologi sangat menunjang dalam segala aktifitas. Di Kantor Kominfo Ibu ibu yang terdiri 32 Organisasi Wanita sekota Singkawang yang tergabung dalam GOW, melakukan kegiatan belajar menggunakan perangkat Komputer.Semakin melek teknologi maka makin bertambah ilmu pengetahuan.Ketua GOW , Istri Handayani mengatakan penting dikenalkan IT, pada ibu ibu organisasi Wanita Di Singkawang agar dapat menunjang segala aktifitas dalam ber organisasi maupun kegiatan lainnya.
Rabu, 12 Desember 2018
BER OLAH RAGA SAMBIL MEMANFAATKAN PEKARANGAN RUMAH
Singkawang,13 Desember 2018.
Kenikmatan yang sungguh membuat hati turut gembira, bila saat memetik buah hasil kerja sendiri.Saat saat libur kerja ,saya asik menanam berbagai buah diseputar rumah, baik buah Pepaya,jeruk,pisang,cabe,lengkeng, mangga, apokat,jambu ,ubi, durian maupun buah lainnya. Bertempat di jalan Cermai Pasiran Singkawang, tempat yang asik dinikmati hari hari.belum lagi ternak lele, mas koi maupun Ikan Nila,..Siap Disantap saat pingin goreng Ikan.
Mempunyai taman yang asri dengan hamparan rumput dan pepohonan di sekitarnya menjadi dambaan banyak orang. Taman yang asri akan membuat suasana rumah jadi sejuk. Tapi sayang, tidak semua orang memiliki halaman luas ratusan meter untuk bercocok tanam, apalagi Anda yang tinggal di daerah perkotaan.
Memiliki halaman saja—meskipun hanya kecil—sudah bersyukur. Sebagian orang akhirnya hanya menyimpan impian bercocok tanam di pekarangan rumahnya. Bila Anda memiliki pemikiran seperti itu, sebaiknya segera dibuang jauh. Sebab, berkebun tidak harus dilakukan di lahan luas ratusan meter. Di lahan terbatas pun hal tersebut bisa dilakukan.
Modal pertama yang perlu Anda miliki untuk mempunyai kebun adalah tekad. Bila memiliki keinginan kuat, Anda akan bisa mewujudkan kebun asri di pekarangan rumah Anda. Untuk mencari inspirasi berkebun, Anda bisa mengunjungi laman ini.
Selain tekad, berikut ini beberapa hal yang perlu Anda lakukan agar bisa berkebun di pekarangan rumah Anda, seberapa pun luas lahannya:
Hal pertama yang perlu Anda persiapkan adalah alat. Sesederhana apa pun kebun yang akan Anda buat, harus ada alat untuk mengerjakannya. Paling sederhana misalnya Anda memanfaatkan botol bekas sebagai pot, Anda perlu gunting atau cutter utuk memotong dan melubangi botol tersebut. Bila ingin bertanam rumput, Anda sebaiknya juga memiliki gunting rumput seperti ini agar rumput bisa digunting rapi.
Setelah persiapan alat untuk bertanam dan berkembun tersedia, Anda harus memiliki bibit tanaman. Sekarang ini semakin mudah mendapatkan bibit tanaman yang diinginkan. Misalnya bunga amarilis bercorak snowflake ini. Mungkin sulit mendapatkannya di nursery dekat rumah Anda. Tapi Anda bisa mendapatkan dengan mudah di Blibli.com. Pilih bibit kesukaan Anda dan mulai tanam bibit-bibit tersebut.
Sekecil apa pun lahan Anda, tetap bisa dimanfaatkan untuk bercocok tanam. Salah satu cara untuk mengirit tempat adalah dengan sistem cocok tanam vertikal. Selain hemat ruang, cara ini juga bisa menghemat biaya. Anda bisa memanfaatkan beragam barang bekas untuk membuat potnya seperti botol atau pipa pembuangan air yang tak terpakai.
Bila taman kecil Anda sudah hadir di pekarangan rumah, sekarang tugas Anda merawatnya. Tak sulit merawat tanaman Anda. Kuncinya adalah air dan pupuk. Siram dan pupuk secara teratur tanaman di pekarangan rumah. Taman indah pun hadir di depan mata dan Anda akan semakin betah bersantai di rumah.
Meski sempit, lahan terbatas ternyata juga bisa jadi hijau dengan mudah. Indah kan? Mari, segera bercocok tanam.
MENUNGGANGI SEPEDA JADUL, ASLI INGGRIS
Singkawang,13 Desember 2018 ; "SEPEDA PHILLIPS INGGRIS"
Inggris memang selalu memunculkan sepeda-sepeda kelas dunia. Sepeda buatan Inggris selalu menjadi panutan bagi produsen sepeda di seluruh jagat raya. Selama ini kita mengenal sepeda merek Raleigh sebagai sepeda terbesar di Inggris. Namun ada salah satu merek sepeda yang terbilang top di Inggris yaitu sepeda merek Phillips. Bahkan Phillips merupakan sepeda terbesar di Inggris setelah Raleigh.
Sejarah sepeda Phillips berawal ketika seorang bernama Walter Phillips membuat sepeda sekitar tahun 1880 di Birmingham, Inggris. Perusahaan sepedanya bernama Phillips Cycles Ltd yang merupakan produsen sepeda Inggris berbasis di Smethwick dekat Birmingham.
Sebenarnya sejarah sepeda Philips dimulai pada awal abad ke 20, kemudian Phillips diambil alih oleh Raleigh Industries sehingga masuk dalam British Cycle Coorporation (BCC) yang menangani beberapa merek sepeda seperti Raleigh, BSA, Phillips, Hercules, Sun, dan lainnya. Sebelum diambil alih oleh Raleigh, selama beberapa tahun Phillips merupakan produsen sepeda terbesar kedua setelah Raleigh. Moto perusahaan Phillips adalah “Terkenal Di Dunia”. Selain itu, Phillips adalah merek sepeda yang digunakan di seluruh dunia, terutama di Cina dan Timur Jauh setelah dilisensi oleh Raleigh Industries.
Perusahaan ini menghasilkan jutaan sepeda yang banyak diekspor keberbagai negara. Phillips pun memproduksi beberapa sepeda bermesin (moped) seperti model Panda dan Gadabout.
Phillips adalah salah satu eksportir sepeda paling top dan sukses di Inggris. Industri sepeda Phillips dinasionalisasi selama perang dunia, dan Phillips membuat sepeda militer untuk kepentingan tentara Inggris. Setelah perang dunia ke dua (WW2) selesai dalam sebuah gerakan nasional guna membayar hutang perang ke Amerika Serikat, industri sepeda Inggris memiliki peran penting dalam membantu pemerintah Inggris untuk melunasi hutang dan membangun perekonomian Inggris setelah perang.
Di Indonesia sepeda Phillips terbilang banyak yang menyukainya. Pasalnya, sepeda ini harganya relatif lebih murah ketimbang merek sepeda lainnya. Konon, Phillips banyak dipunyai oleh kalangan guru, petani, pegawai negeri sipil, dan sebagainya. Ingat sepeda kumbangnya Umar Bakri, Phillips itu merek sepedanya. (Oldbike In History, diolah dari berbagai sumber. Foto koleksi: cyclingnsht, foto iklan sepeda Phillips 1935)
Sumber : FB Oldbike in History
LARI LARI KECIL DI PAGI HARI SAAT BER OLAH RAGA DI PANTAI KUTA BALI
"AYO BIASAKAN BEROLAH RAGA PAGI HARI SAMBIL BEREKREASI"
Berolah raga pagi, Rabu, 12 Desember 2018 di Pantai Kuta,
"Olahraga sedikit saja akan lebih baik dibanding tidak melakukannya sama sekali. Pastikan Anda meluangkan waktu untuk melakukan olahraga beberapa waktu setiap hari. Berusaha untuk konsisten melakukannya dan jangan biarkan tekad anda kalah oleh berbagai alasan,”
lima manfaat kesehatan olahraga di pagi hari.
1. Fokus
Olahraga pagi akan membantu Anda untuk fokus pada apa yang akan dicapai hari ini. Anda akan mendapatkan pikiran yang jernih dari jogging yang pada gilirannya membuat Anda menemukan ketenangan dan kedamaian untuk merencanakan hari. Cobalah luangkan waktu Anda untuk olahraga di pagi hari.
2. Jadikan Prioritas
Banyak orang telah merencanakan olahraga pagi, tapi tak pernah terlaksana dengan alasan tak cukup waktu. Samantha mengatakan, hal ini terjadi karena mereka tak pernah menjadikan olahraga sebagai prioritas. Maka dari itu, bangunlah lebih pagi dan mulai hari Anda dengan olahraga sebagai prioritas. Dengan cara ini Anda akan terbiasa bekerja dengan skala prioritas.
3. Perbaiki Mood
Olahraga dapat memicu tubuh untuk mengeluarkan hormon endorfin atau hormon yang membantu menimbulkan rasa senang. Olahraga di pagi hari akan memicu perasaan senang, yang pada gilirannya akan berdampak pada hidup anda dan orang-orang yang akan anda temui sepanjang hari.
4. Meningkatkan rasa percaya diri
Rencanakan dan tentukan target harian olahraga Anda. Keberhasilan dalam memenuhi target olahraga akan membantu Anda untuk membangun kepercayaan diri.
5. Pikirkan Manfaat Untuk Tubuh
Olahraga pagi dapat membantu Anda untuk membakar lemak lebih banyak. Memulai hari dengan olahraga juga membantu meningkatkan metobolisme dan mendorong tubuh untuk menggunakan energi guna meregenerasi sel-sel tubuh.
Selain itu, olahraga ringan juga membantu meningkatkan resting metabolic rate (RMR) atau tingkat pembakaran kalori selama istirahat dan melakukan aktifitas ringan. Hal tersebut membuat tubuh anda lebih efisien dalam membakar kalori.
KUNJUNGI PASAR AGUNG, YANG BERTARAF SNI , DI DENPASAR BALI,
Kamis 13 Desember 2018. Dalam rangka Kunjungan Kerja Preskom Di Pemkot Denpasar Bali, Rombongan Pemerintah Kota Singkawang Yang dipimpin Wakil Walikota Singkawang, melakukan Koordinasi dengan OPD Pemkot Denpasar,Pokok bahasan meliputi Pengelolaan Pasar Tradisional. Media Center Kominfo maupun berbagai pembahasan topik Lainnya'. Setelah Pembahasan dilanjutkan ke tempat Media Center, dan Ke Pasar Agung yang mempunyai keberhasilan Pasar Percontohan oleh Kementrian Perdagangan.
Pasar Agung Peninjoan, Desa Peguyangan Kangin, Kecamatan Denpasar Utara, Kota Denpasar bakal menjadi pasar percontohan di Indonesia.
Pasar Agung menjadi pasar percontohan di Indonesia dengan persyaratan sertifikasi yang telah dilakukan meliputi persyaratan umum terkait papan informasi, prosedur operasi standar, ruang menyusui, dan ruang kesehatan.
“Persyaratan tersebut telah terpenuhi semua, pada waktu mendatang siap menjadi SNI Pasar Rakyat Indonesia,”
Pasar Agung menjadi pasar percontohan SNI Pasar Rakyat di Indonesia, dengan dukungan penuh yang telah diberikan Walikota Denpasar bersama seluruh jajaran pemkot.
WAKIL WALIKOTA Kota Denpasar , mengatakan program revitalisasi pasar rakyat telah menjadi komitmen pemkot yang diharapklan dapat berdampingan dengan pasar modern.
Kata dia perbaikan infrastruktur lewat program revitalisasi yang memperhatikan aspek kebersihan, pengelolaan limbah, kenyamanan hingga aspek ruang ibu menyusui, hingga tempat bermain anak telah dilakukan.
“Di samping itu kenyaman masyarakat dapat terus ditingkatkan dengan keramahan dan berinteraksi sosial dilingkungan pasar rakyat,” ujarnya.
Revitalisasi pasar rakyat, lanjuTnya, dapat mengubah kesan kumuh dan becek saat musim hujan, serta keberadaannya mampu bersaing dengan pasar modern yang kian menjamur.
“Revitalisasi pasar bukan hanya perbaikan fisik, pemberdayaan pedagang dan pengelola pasar, tapi juga memberikan dampak dalam peningkatan ekonomi kerakyatan,”
Revitalisasi Pasar Nyanggelan, Desa Panjer misalnya, tahun mampu meraih omzet rata-rata Rp6 miliar per bulan. Sebelum direvitalisasi pada 2013 pasar ini maksimal hanya memperoleh Rp3 miliar per bulan.
Keberadaan pasar rakyat juga menjadi salah satu destinasi wisata, seperti terjadi di Pasar Sindu Sanur yang mendapatkan peringkat pertama dalam daftar trending atraksi di Asia Tenggara; "Ucap Wakil Walikota Denpasar dengan penuh bangganya".
Langganan:
Postingan (Atom)