Kamis, 31 Oktober 2019

MENGENAL PULAU DEWATA

Ada banyak tempat wisata indah di Bali yang bisa memuaskan hasrat berlibur kalian. Setelah lelah “berperang” dengan berbagai kenyataan hidup berupa pekerjaan yang tidak ada akhir atau tugas kuliah yang selalu menghantui, kini saatnya kalian memberikan sedikit reward untuk diri kalian sendiri. Tidak perlu repot mengurus visa dan paspor, karena di dalam negeri sendiri sudah ada sebuah surga yang akan membuat hidup kalian lebih menyenangkan. Tempat yang akan kita kunjungi adalah Pulau Dewata, Bali. Tidak hanya wisatawan dalam negeri saja yang mengakui keindahan dari Bali, wisatawan mancanegara bahkan ada yang berharap bisa tinggal lama di pulau ini. sudah tidak terhitung banyaknya tempat wisata indah di bali yang selalu ramai oleh wisatawan. Saking banyaknya mungkin kalian bingung mana saja yang akan kalian pilih sebagai tempat pelepas stress. Cobalah untuk berlibur ke tempat di bawah ini agar hidup kalian bisa lebih berwarna dan indah. 1. Menikmati Megahnya Garuda Wisnu Kencana Garuda Wisnu Kencana Sudah banyak tempat wisata yang disebutkan di peta tempat wisata di Bali. kalian bisa memilih tempat apa yang akan kalian kunjungi, mulai dari tempat wisata alam hingga tempat wisata unik di bali, yang tidak akan kalian temukan di luar Bali. pertama-tama kita akan mengunjungi sebuah taman budaya seluas 60 hektar di dekat Kuta. Nama dari taman tersebut adalah Garuda Wisnu Kencana Cultural Park. Dengan luas 60 hektar, taman ini memiliki beberapa area yang memiliki fungsi yang berbeda. Ada salah satu area taman yang sering digunakan untuk menyelenggarakan acara besar hingga restoran yang menyajikan berbagai panganan tradisional Bali yang lezat. Yang menjadi daya Tarik utama taman ini adalah patung Garuda Wisnu Kencana yang mencapai tinggi 200 meter lebih! Tinggi patung ini bahkan melebihi tinggi dari patung Liberty yang ada di Amerika Serikat. Kemegahan patung ini akan membuat segala beban kalian seketika sirna berganti dengan rasa kagum kepada karya dari anak bangsa. 2. Campuhan Ridge Walk, Jogging Trek yang Bukan Sekedar untuk Tempat Jogging Campuhan Ridge Walk Selanjutnya kita akan berkunjung ke tempat wisata Bali murah yang terletak di daerah Ubud. Sudah menjadi rahasia umum jika Kabupaten Ubud merupakan tempat terbaik di Bali untuk menikmati keindahan alam. Selain pemandangan alamnya yang mengagumkan, keramahan dan suasana khas pedesaannya menjadi magnet wisata kabupaten ini. Selain terasering di Tegalalang, satu lagi tempat dengan pemandangan yang breathtaking adalah Campuhan Ridge Walk. Tempat wisata di Bali selain pantai ini merupakan sebuah jogging trek yang berada di perbukitan Campuhan Ubud. Dengan dikelilingi banyak bukit hijau, aktivitas lari pagi kalian akan semakin segar! Dijamin segala racun pikiran dan tubuh akan seketika hilang dari diri kalian, jika kalian jogging di Campuhan Ridge Walk. Karena keindahannya lah tempat ini sudah masuk dalam banyak list tempat hits di Bali 2018 yang tentunya murah dan menyehatkan. 3. Taman Bunga Marigold di Desa Temukus Taman Bunga Marigold di Desa Temukus Berlibur paling menyenangkan jika mengajak pasangan terkasih. Ada banyak tempat romantis di bali yang murah yang bisa menjadi alternatif berlibur kalian. Dari sekian banyak tempat, kalian bisa meluncur ke daerah Karangasem Bali. Sebelum kita menuju ke tempat yang sebenarnya, ada baiknya untuk berkunjung ke Pura Besakih. Sudah tidak asing dengan nama ini? Pura yang ada di Karangasem ini memang masuk kedalam salah satu Pura yang paling banyak dikunjungi baik umat Hindu maupun wisatawan. Setelah menikmati tenangnya suasana pura, cobalah bertanya kepada masyarakat sekitar Pura Besakih tentang Desa Temukus. Tempat wisata di Bali 2018 ini merupakan sebuah desa tenang yang letaknya tidak jauh dari Pura Besakih. Apa yang bisa kita lihat dari desa ini? sebuah ladang luas penuh dengan bunga marigold atau biasa disebut bunga gemitir. Saat musim panen tiba, ladang luas tersebut akan berubah oranye karena banyak bunga yang bermekaran. Sebelum berkunjung ke ladang bunga, jangan lupa meminta izin kepada warga desa ya, dan jangan sembarangan memetik atau merusak bunga di ladang ini. 4. Menikmati Indahnya Pemandangan Kintamani dengan Bersepeda Kintamani Cycling Tour Kegiatan yang paling pas untuk menikmati keindahan alam Bali adalah dengan bersepeda. Salah satu daerah yang sering dijadikan jalur bersepeda adalah Kintamani. Dengan Kintamani Cycling Tour, kalian bisa bersepeda santai sambil menikmati indahnya pemandangan khas pedesaan Bali. kalian bsi menyewa sepeda beserta perlengkapanya dan mulai mengayuh. Selama bersepeda, kalian bisa melihat secara dekat kehidupan para penduduk Kintamani yangs edang emlakukan aktivitas kesehariannya. Selain kalian bisa menikmati suasana pedesaan bali secara lebih dekat, kalian bisa berkunjung ke beberapa pura kecil yang ada di sepanjang trek sepeda kalian. Rasakan keramahan penduduk Bali yang akan menyambut kalian selama kalian bersepeda. 5. Pantai-Pantai di Sanur Pantai di Sanur Setelah berkutat di tempat wisata non pantai, saatnya kita beralih ke tempat wisata di Denpasar yang menyajikan pemandangan wajib saat di Bali, pantai. Kita kan berkendara menuju ke pantai-pantai yang ada di Sanur. Kenapa pantai-pantai? Karena ada beberapa pantai indah yang ada di garis pantai Sanur. Pantai-pantai tersebut antara lain; Pantai Semawang, Pantai Segara Ayu, Pantai matahari terbit dan Pantai Mentasari. Pantai yang sering dikunjungi adalah Pantai Matahari Terbit. Di pantai ini kalian bisa melihat indahnya semburat mentari saat akan terbit, tentunya ditambah dengan bau pantai bersih saat pagi hari. (Ty)